TRACING
KONTAK ERAT KASUS COVID 19 DAN DISTRIBUSI LOGISTIK WARGA YANG SEDANG ISOMAN
Kulon
Progo. Babinsa Kalurahan Gulurejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Klp Serda
Ispriyanto Babinsa melaksanakan pelaksanaan tracing kontak erat kasus Covid 19 kepada
warga Gulurejo bersama Puskesmas Lendah 2 dan gugus tugas Covid-19 Kalurahan. Bersamaan
dengan ini dilaksanakan pendistribusian logistik buat warga yang dinyatakan
positif dan melaksanakan Isoman. Rabu(23/02/2022)
Dalam
giat kunjungan tersebut dilaksanakan edukasi tentang prokes, pesan agar
disiplin dalam menjalani isolasi. “Laksanakan isolasi mandiri dengan disiplin
dan tertib bila ada keluhan segera hubungi petugas kesehatan dan aparat
setempat melalui telepon agar segera mendapat penanganan. Jaga pola hidup
bersih dan sehat dan taati prokes dan berdoa agar segera sembuh” tutur Babinsa
(Pendim 0731).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar