Selasa, 30 November 2021

BABINSA HARGOREJO KORAMIL 03/KOKAP MELAKSANAKAN KOMUNIKASI SOSIAL DENGAN MENYAMBANGI TOKOH MASYARAKAT


 Babinsa Hargorejo Koramil 03/Kokap Kodim 0731/Klp Serma Sugiantoro bersama Bhabinkantibmas melaksanakan  Komunikasi Sosial dengan menyambangi  tokoh masyarakat  Bpk Suparlan  di Padukuhan  Penggung ,  Kalurahan Hargorejo.  Senin(29/11/2021)


Komunikasi Sosial ini bertujuaan menjalin tali silaturahmi dengan  tokoh masyarakat  dalam rangka   membahas tentang Kamtibmas  dan Himbauan  tentang keamanan serta kewaspadaan bencana yang mungkin terjadi  di musim penghujan .


Dalam kesempatan tersebut Babinsa juga menghimbau juga  agar selalu menjaga kesehatan  dan  selalu memakai masker dan tetap menjalankan protokol kesehatan dalam beraktifitas sehari-hari .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar