“Bingkisan lebaran berupa sembako ini kami berikan secara rutin setiap tahun kepada seluruh anggota menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri. Harapan kami apa yang diberikan hari ini bermabfaat dan dapat digunakan sebaik- baiknya untuk memenuhi kebutuhan anggota dan keluarga di Hari Raya Idul Fitri ditengah merebaknya pandemi Covid-19 saat ini” tutur Danramil.
Kepada seluruh prajurit beserta keluarganya agar senantiasa menjaga kesehatan dengan selalu disiplin melaksanakan protokol kesehatan yang berlaku dan membiasakan pola hidup bersih dan sehat dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan kantor maupun di rumah, sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19, pesan Danramil.
Dihari yang penuh berkah ini, marilah kita senantiasa memohon kepada Allah SWT agar diberi ampunan dan selalu diberi perlindungan serta kesehatan, semoga pandemi Covid-19 segera berakhir, pungkasnya. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar