Senin, 06 Juli 2020

Dandim 0731/Kulon Progo Hadiri Upacara HUT Bhayangkara ke-74


Kulon Progo.  Dandim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Dodit Susanto, A.Md., menghadiri Upacara secara virtual dari Mabes Polri, Peringatan Hari Bhayangkara ke-74 Tahun 2020 yang digelar Polres Kulon Progo di Aula Satpas. Hadir pula dalam giat tersebut  Bupati, Kapolres, Dansatradar 215/Congot, Ketua DPRD, Kajari, Waka Polres dan Dan Pos AL Karangwuni, Kulon Progo, Rabu (01/07).
 
Dalam upacara tersebut digelar Teleconfren antara Presiden RI dengan Kapolres seluruh Indonesia.  
 
Presiden RI dalam amanatnya mengatakan.,atas nama bangsa dan negara saya ucapkan selamat Hari Bayangkara ke-74, dan marilah kita mendoakan prajurit yang gugur di medan tugas, kepada anggota Polri semoga senantiasa diberi kesehatan. 

Dalam situasi Pandemi Covid-19 ini kehadiran Polri sangatlah penting bagi masyarakat agar situasi tetap kondusif dan aman.  TNI Polri harus tegas dalam memberantas korupsi sehingga tercipta kesejahteraan dan keamanan untuk masyarakat.  Penegak hukum Polri agar pegang teguh dan amalkan Tri Brata dalam menjalankan tugas, lakukan reformasi secara total, bangun kerja Polri secara profesional, perkuat sinergi antara TNI Polri serta tingkatkan pelayanan secara umum, sehingga Polri dipercaya oleh masyarakat. 

Pada upacara tersebut Polres Kulon Progo memberikan penghargaan kepada masyarakat berprestasi dalam bidang Harkamtibmas dan Polsek berprestasi, pemberiah hadiah Lomba Poskamling, Lomba Ketahanan Pangan dan Pemain Bola, pemberian reward kepada anggota Polsek dan Kapolsek berprestasi, pemberian Bansos dan pemberian beasiswa bagi putra/putri anggota Polri berprestasi. (Pendim 0731/KP).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar