Kamis, 28 Mei 2020

Danramil dan Kapolsek Kokap Pimpin Pengamanan Penyaluran BLT di Wilayah Kapanewon Kokap



Kulon Progo. Kamis (28/05), ribuan warga Kapanewon Kokap, Kabupaten Kulon Progo, terdampak Pandemi Covid-19 menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari APBD DIY. Penyaluran dilaksanakan di masing-masing Balai Kalurahan yang ada di Kapanewon Kokap.

Pemantauan dan pengamanan dilaksanakan oleh personel Koramil 03/Kokap ditambah anggota BP dari Kodim 0731/Kulon Progo dipimpin Kapten Czi Sugiarta Danramil 03/Kokap dan personel Polsek Kokap dipimpin oleh Kapolsek Kokap.

Apel pengecekan dan kesiapan digelar di Halaman Mapolsek Kokap diambil oleh Kapolsek didampingi Danramil Kokap.  Setelah berdoa dan penyampaian beberapa perintah dan instruksi, personel Koramil dan Polsek Kokap dibubarkan untuk bergeser ke lokasi penyaluran BLT.

Jumlah penerima BLT APBD DIY Kapanewon Kokap sebanyak 1.781 KPM, untuk penyalurannya dilaksanakan di lima titik yakni Kalurahan Hargowilis sesuai data petugas melayani 362 KPM diterimakan kepada 353 KPM, Kalurahan Hargomulyo 299 KPM diterimakan 280 KPM, Kalurahan Kalirejo 331 KPM diterimakan 304 KPM, Kalurahan Hargorejo 415 KPM diterimakan 378  KPM dan Kalurahan Hargotirto 314 KPM diterimakan 291 KPM. Pengurangan KPM dikarenakan adanya dobel nama, salah data, pindah penduduk dan meninggal dunia.

Penyaluran BLT ditinjau langsung oleh Bupati Kulon Progo Drs H. Sutedjo, untuk memastikan bantuan tersalur kepada warga dengan lancar dan aman.

Protokol kesehatan diterapkan dan dilaksanakan oleh warga mulai dari masuk ke lokasi penyaluran bantuan, proses pencairan dan ketika meninggalkan lokasi, demikian diinformasikan Danramil 03/Kokap. (Pendim 0731/KP).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar