Kulon Progo. Kamis (07/11/2019), Serka Maryanta, Babinsa
Hargotirto, Koramil 03/Kokap, Kodim 0731/Kulon Progo, melaksanakan monitoring
dropping air bersih, yang berlangsung di Dusun.Teganing 1, Desa Hargotirto, Kecamatan
Kokap.
Drooping air bersih tersebut merupakan bantuan dari
Alumni SMP Negeri 3 Wates angkatan ‘85 bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia Kabupaten Kulon
Progo, sebanyak 5.000 liter diperuntukkan bagi 16 KK warga masyarakat Dusun Teganing
1, Desa Hargotirto yang kekurangan air bersih akibat kemarau panjang.
Pelaksana dropping, Petugas dari PMI Kabupaten Kulon
Progo, Perwakilan Alumni SMP 3 Wates, Babinsa Hargotirto dan warga masyarakat
setempat. Bantuan tersebut merupakan
tali asih dan wujud kepedulian Alumni SMP Negeri 3 Wates angkatan ’85 kepada
masyarakat yang saat ini kesulitan mendapatkan air bersih. Untuk pemanfaatannya diserahkan sepenuhnya
kepada warga penerima bantuan, demikian diinformasikan Babinsa Hargotirto. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar