Kulon
Progo. Segenap personel Kodim 0731/Kulon
Progo, melaksanakan donor darah, yang diselenggarakan oleh Polres Kulon Progo
bekerja sama dengan PMI Kulon Progo. Donor
darah tersebut dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019.
Kegiatan donor darah dilangsungkan di Aula Polres Kulon Progo.
Donor
darah diikuti oleh personel dari Polres Kulon Progo, Kodim 0731/Kulon Progo,
Satrad 215 Congot, Pos AL Kulon Progo dan instansi terkait lainnya.
Dikatakan
oleh Kapolres Kulon Progo, bahwa kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka
memperingati hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019, bukan hanya kegiatan seremonial
saja, akan tetapi juga dilaksanakan kegiatan lain yaitu bhakti sosial
kesehatan, nyambangi purnawirawan yang sakit serta kegiatan sosial kemanusian
lainnya. Kapolres berharap dengan kegiatan
donor darah ini dapat memicu personel TNI-Polri untuk semakin giat melaksanakan
gerakan kemanusian donor darah di tempat-tempat lain. Sebab, setetes darah yang kita sumbangkan sangat
berguna bagi orang yang membutuhkan.
(Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar