Rabu, 10 Juli 2019

Babinsa Purwosari Monitoring Pendistribusian BPNT


Kulon Progo.  Serka Sarana, Babinsa Purwosari, Koramil Girimulyo, Kodim Kulon Progo,  melaksanakan monitoring pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Warung 46 Girimulyo VI, yang beralamat di Ngaglik, Purwosari, Girimulyo, Kulon Progo.

Warung 46 Girimulyo VI tersebut melayani 283 KK warga penerima bantuan yang berasal dari 4 (empat) dusun yang ada di Desa Purwosari.  Pendistribusian juga dilakukan kepada 253 KK yang berasal dari 9 (sembilan) dusun Desa Purwosari lainnya di Warung 46 yang ada di Dusun Tegalsari,  Desa Purwosari.   Jumlah keseluruhan penerima BPNT Desa Purwosari, Kecamatan Girimulyo adalah 536 KK.  BPNT yang diberikan berupa 8 kg beras dan 1,3 kg telur untuk masing-masing penerima.

Pendistribusian dilaksanakan teliti dan tertib administrasi agar tidak terjadi kesalahan. Secara keseluruhan pendistribusian BPNT kepada warga Desa Purwosari, Girimulyo, berjalan tertib dan aman.  (Pendim 0731/KP).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar