Senin, 08 April 2019

Pembangunan Talud di Garongan Panjatan Kulon Progo



Kulon Progo.  Kamis, 04 April 2019, pukul 08.30 WIB sampai dengan selesai, Babinsa Garongan, Koramil Panjatan (Serda Aris Kahayan), melaksanakan  pendampingan dan pemantauan pematokan persiapan pembangunan talud Ngasem Bulak Dresi, yang berlokasi di Pedukuhan 6, Desa Garongan, Kecamatan Panjatan, Kabupaten Kulon Progo.

Diinformasikan Babinsa bahwa pelaksanaan pematokan dihadiri oleh Kepala Desa Garongan (Imam Suhadi), Ketua LPMD (Sutar), Kasi Pemberdayaan (Wahid Ashari, A.Md), Anggota BPD (Siti Semimbar), Kadus VI (Sumardiyono), Kadus IX (Darobi) dan Tim Pelaksana Pembangunan sebanyak 15 orang. Talud yang akan dibangun sepanjang 600 meter (kanan-kiri) oleh TPK (Team Pelaksana Kegiatan).   Pembangunan ini bertujuan untuk membentengi jalan tengah sawah agar tidak terkikis air saat musim hujan.   Selain itu agar jalan terlihat rapi dan tidak membahayakan warga yang melewati jalan tersebut, dalam aktifitas sehari-hari menuju dan kembali dari sawah. (Pendim 0731/KP).




Tidak ada komentar:

Posting Komentar