Gertak PSN Kecamatan Pengasih melaksanakan apel berdsama
di Rumah Kadus Dusun Ngletak, Desa Kedungsari, Kecamatan Pengasih, dilanjutkan
pemeriksaan jentik-jentik nyamuk di rumah warga Dusun Ngletak.
Tergabung dalam Tim Gertak PSN : Kapolsek
Pengasih (Kompol Salim), Danramil Pengasih (Kapten Kav Isngafuan), Sekcam
Pengasih, Ka Puskesmas 1 dan 2 Pengasih, dari Dinkes Kabupaten Kulon Progo (dr.
Baning Rukaya Jati) beserta Stafnya, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa
Kedungsari dan Kader PKK. Dari 64 rumah
yang dilakukan pengecekan 31 rumah bebas jentik nyamuk dan 33 rumah masih
ditemukan jentik nyamuk.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar