(Panjatan,19/10/18).
Kamis, 18 Oktober 2018, pukul 09.00 WIB, sampai dengan selesai, Pelda Muryono Babinsa
Krembangan, Koramil 10/Panjatan, Kodim 0731/Kulon Progo, menghadiri acara
Musabaqoh Tilawatil Qur' an ( MTQ ) pelajar SD, SMP, SMA/SMK dan penyerahan
penghargaan, MTQ Pelajar Tingkat Kabupaten Kulon Progo bertempat di SMK Negeri
1 Panjatan, yang diikuti ratusan orang peserta.
Hadir
dalam kegiatan tersebut Bupati Kulon Progo diwakili Staf Ahli, Asisten Dua
Kabupaten Kulon Progo, Kepala Dinas Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Kulon Progo,
Kepala Kemenag Kabupaten Kulon Progo, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kulon Progo, Camat
Kecamatan Panjatan, Kapolsek Panjatan, Danramil-10/Panjatan diwakili Pelda Muryono,
Ketua MUI Kabupaten Kulon Progo, Ketua PGRI Kabupaten Kulon Progo, Kepala Dinas
Pendidikan Kabupaten Kulon Progo.
Musabaqoh
Tilawatil Qur’an (MTQ) adalah merupakan seni didalam membaca Al-Qur’an. Kegiatan
Musabaqoh Tilawatil Qur’an Tingkat Kabupaten Kulon Progo tersebut bertujuan
untuk mencari bibit-bibit Qori’ dan Qoriah agar dapat berprestasi di tingkat
Propinsi, Nasional maupun Internasional. Kegiatan selesai dalam keadaan aman
dan lancar. (Pendim 0731/Klp)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar