(Kokap,
6/8/18). Senin (6/8), pukul 09.20 -
10.25 WIB, bertempat di Parkiran Kuwari, Waduk Sermo, Dusun Sermo Lor, Desa
Hargiwilis, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulonprogo, telah dilaksanakan Kegiatan
Apel Siaga Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan oleh BKSDA Propinsi DIY.
Apel
Siaga ini dihadiri oleh Bapak Untung Suripto dari BKSDA Propinsi DIY, Parjiyo
dari Dishutbun Propinsi DIY, Drs. Ariadi (Kepala BPBD Kulon Progo), Kapten Czi
Sugiarta (Danramil 03/Kokap), Kapten Kav Isngafuan (Danramil 11/Pengasih), Kompol
Salim (Kapolsek Pengasih) dan Pejabat terkait lainnya. Hadir pula Pemadam Kebakaran Kabupaten
Kulon Progo, Brigdakkarhut (BKSDA) Yogyakarta, MMP Kulon Progo, SAR Waduk Sermo.
Bapak
Untung Suripto dari BKSDA Propinsi DIY dalam sambutannya antara lain mengatakan
bahwa kebakaran hutan merupakan salah satu ancaman terhadap pelestarian
hutan,baik hutan produksi, hutan konservasi maupun hutan milik/lahan. Peristiwa kebakaran hutan yang terjadi telah
menimbulkan kerugian cukup besar. Usaha
pencegahan kebakaran hutan dapat dilaksanakan dengan berbagai kegiatan seperti
sisialisasi bahaya kebakaran hutan, pembentukan Masyarakat Peduli Api (MPA), latihan
pemadam kebakaran, apel siaga,serta kegiatan lainnya.
Mengingat begitu besar dampak negatif dari
bahaya kebakaran hutan, Balai Konservasi Sumber Daya Alam Yogyakarta telah
membentuk Brigade Pengendalian Kebakaran Hutan (Brigdalkarhut) yang diharapkan
sebagai pelapor dalam upaya pengendalian kebakaran hutan di Propinsi DIY, khususnya
kawasan konservasi. Sebagai pelopor Brigdalkarhut seyogyanya
mempunyai anggota yg selalu tanggap dan mampu mengemban tugas serta kesiapan
dukungan yg memadai. Pencegahan
kebakaran hutan dan lahan adalah tanggung jawab kita bersama, untuk itu mari
kita saling waspada, saling memberikan informasi maupun saling bantu mengambil
langkah nyata bila terjadi kebakaran hutan. Apel
Siaga Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan dapat berjalan dengan tertib, aman dan
lancar, demikian diinformasikan oleh Danramil Kokap. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar