Senin, 16 Juli 2018

Danramil Galur Hadiri Pamitan Haji


 

(Galur, 16/7/18).    Kapten Inf Suhut, Danramil 09/Galur, Kodim 0731/Kulon Progo, pada Hari Minggu (15/7), pukul 13.00 WIB sampai dengan selesai menghadiri undangan pengajian pamit haji Bapak Sudarmanto dan Ibu Heni Utari, S. Pd., yang beralamat di Pedukuhan Sigran, Desa Tirtorahayu, Kecamatan Galur, Kabupaten Kulon Progo.

Pamitan haji merupakan acara yang diselenggarakan oleh kebanyakan calon jamaah haji dengan diisi acara pengajian.    Pada pamitan haji Bapak Sudarmanto dan Ibu Heni Utami, S. Pd., pengajian disampaikan oleh KH. Dalhar Nuri dari Purworejo.   Hadir pada kesempatan ini  Camat Galur, Kapten Inf Suhut (Danramil Galur), Kapolsek Galur, Toga/Tomas se-Kecamatan Galur, Kades Tirtorahayu beserta Perangkatnya, calon haji se-Desa Tirtorahayu dan Tamu Undangan.

Rangkaian acara pamitan haji, diawali dengan doa pembukaan dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-quran, sambutan tuan rumah yang disampaikan oleh Ustad Nandar dan pamitan haji oleh Bapak Sudarmanto beserta Istri.  Setelah acara pamitan dilanjutkan dengan bacaan tahmit tahlil yang disampaikan KH. Mustajab.  Pengajian disampaikan oleh KH. Dalhar Nuri dari Purworejo dilanjutkan dengan doa. (Pendim 0731/KP).





Tidak ada komentar:

Posting Komentar