(Pengasih,
17/5/18). Kapten Kav Isngafuan, Danramil
11/Pengasih, Kodim 0731/Kulon Progo, menghadiri Khataman Al Qur'an Peserta
Didik Kelas VI SD/MI Tingkat Kabupaten Kulon Progo Tahun 2018, pada Hari Rabu
(16/5), pukul 10.30 s.d. 12.30 WIB,
bertempat di Gedung Taman Budaya Kabupaten Kulon Progo.
Hadir
dalam acara ini Forkompimda Kabupaten Kulon Progo, Kepala Dinas dan Instansi
Kulon Progo, Camat se-Kabupaten Kulon Progo, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan
Olah Raga Kulon Progo, Kepala Sekolah SD/ MI se-Kulon Progo dan Peserta
Khataman Al Qur'an Peserta Didik Kelas VI SD/MI se-Kulon Progo.
Acara
diawali dengan doa dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia
Raya dan Pembacaan Ayat Suci Al Qur'an. Dalam
Prakata Panitia Penyelenggara disampaikan tentang maksud dan tujuan acara ini
serta laporan jumlah peserta khataman Al-Quran. Prosesi Khataman Al-Quran dilanjutkan Doa
Senandung Al-Qur’an dilaksanakan setelah sebelumnya disampaikan sambutan Kepala
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kulon Progo dan Sambutan Bupati
Kulon Progo.
Dengan
diselenggarakannya belajar membaca Al-Qur’an bagi Peserta Didik Kelas VI SD/MI,
diharapkan mampu menciptakan generasi muda yang cinta dan gemar membaca
Al-Quran, sehingga akan terbentuk generasi yang bermoral baik, beriman dan
bertakwa kepada Allah SWT. Pada
kesempatan ini juga dilaksanakan pembagian sertifikat dan pemberian ucapan
selamat kepada Peserta Didik oleh Bupati Kulon Progo, Danramil 11/Pengasih
diikuti oleh Para Pejabat yang hadir dalam acara ini. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar