Rabu, 27 Desember 2017

PATROLI BERSAMA AMANKAN HARI RAYA NATAL DI KULON PROGO

 (Wates, 25/12/2017).    Arus lalu lintas pada minggu terakhir Bulan Desember ini meningkat sangat pesat, hal ini menandai bahwa Hari Raya Natal sudah semakin dekat, bahkan bersamaan dengan liburan sekolah. Banyak warga masyarakat yang pulang ke kampung halaman, sehingga hampir menyamai suasana lebaran.

Begitu pula yang terjadi di Wilayah Kulon Progo, sudah diramaikan oleh warga masyarakat yang datang dari daerah lain untuk melaksanakan liburan sekolah dan peringatan Natal, sehingga Aparat Pemerintah Kabupaten Kulon Progo harus meningkatkan keamanan. Personel TNI, Polri, Pol PP dan Ormas sudah siap dan siaga berada dilokasi strategis yang akan menjadi pusat kumpulan keramaian, begitu pula Gereja  yang akan digunakan sebagai tempat ibadah peringatan Hari Raya Natal bagi Umat Kristen. Agar situasi keamanan di Kulon Progo tetap kondusif,   Dandim 0731/Kulon Progo, Kapolres Kulon Progo dan  Kepala Satpol PP melaksanakan kegiatan patroli keliling, terutama sebagai pengamanan Umat Kristen yang sedang melaksanakan Hari Raya Natal.

Aparat Gabungan yang akan patroli melaksanakan apel pengecekan pada pukul 18.00 WIB di Pos Pengamanan Alun-alun Wates, sekaligus sebagai titik start patroli. Sasaran pertama adalah Gereja Kanisius Sebelah Barat Kodim, Rombongan melaksanakan penyisiran di lokasi sekitar Gereja. Setelah dinyatakan aman rombongan melanjutkan ke sasaran kedua di GKJ Wates, saat rombongan datang Jemaat sedang melaksanakan Misa yang diikuti oleh + 1.000 orang. Setelah dipastikan lokasi aman, berikutnya rombongan menuju Gereja Santa Maria Perawan Tak Bercela, Jati Sarono, Nanggulan. Jemaat Gereja ini sangat banyak, pada Misa I diikuti sekitar 1.500 orang, Misa ke II diikuti oleh + 1.000 orang. Banyaknya Jemaat yang merayakan Natal mengakibatkan membludaknya parkir kendaraan, sehingga menggunakan lokasi di sekitaran Gereja dan kanan kiri Jalan Raya Nanggulan.
Sasaran terakhir adalah Gereja Boro Suci Kalibawang dan Misa di Gereja ini sudah hampir selesai menjelang pukul 23.00 WIB. Sesuai dengan yang diharapkan oleh Dandim 0731/Kulon Progo Letkol Arm Teguh Tri Prihanto Usman, S.Sos., M.M. bahwa Peringatan Hari Raya Natal di Kulon Progo dapat terlaksana dengan lancar,  tertib, aman dan damai. (Pendim 0731/KP).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar