(Wates, 20/12/17). Dalam upaya mensukseskan program pemerintah dalam swasembada pangan, Babinsa
Banjararum Sertu Suprihono selalu melakukan pendampingan kepada para petani di
wilayah Banjararum Kecamatan Kalibawang. Hal ini dia lakukan bersama PPL
Pertanian, mulai dari penyiapan lahan, pembenihan, perawatan dan juga pada saat
panen.
Walaupun kondisi medan
di Desa Banjararum terletak di daerah yang agak tinggi dan jalanan yang naik
turun, tapi semangat dan kesetiaan Babinsa tidak diragukan lagi dalam
melaksanakan pembinaan di wilayahnya.
Untuk membina
kebersamaan petani dalam melaksanakan tanam padi secara serentak, Babinsa dan
PPL selalu bekerja sama untuk keliling dan memberikan penyuluhan kepada para petani.
Dengan memberikan pendampingan secara teori maupun praktek, diharapkan para
petani dapat meningkatkan hasil panen dan dengan sendirinya akan meningkatkan
taraf hidup serta kesejahteraan bagi para petani.
Babinsa selalu
memberikan motivasi dan semangat dalam suasana susah maupun senang, kondisi
wilayah sudah dianggap seperti keluarga sendiri, sehingga apapun yang terjadi
dalam masyarakat Desa Banjararum, Babinsa selalu dihadirkan.
Tugas dan tanggung
jawab seorang Babinsa tidak pernah berakhir sampai disini, ketika musim panen tiba
Babinsa membantu pelaksanaan panen, agar para petani tetap semangat dalam
bekerja. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar