Sabtu, 05 Agustus 2023

Ibu-Ibu Siapkan Menu Makan Ala Pedesaan Dukung TMMD Reguler 117 Ngargosari Samigaluh

KULON PROGO.  Sisi lain yang tidak kalah penting dalam mendukung sukseknya program TMMD Reguler ke-117 Kodim 0731/Kulon Progo adalah peran dari ibu-ibu warga Ngargosari, Samigaluh, dalam menyiapkan minuman dan makanan setiap hari selama pelaksanaan TMMD.

 




Kegiatan penyiapan minuman dan makanan dilakukan pada salah satu dapur di rumah milik warga.  Tampak ibu-ibu dengan penuh semangat kebersamaan memasak air, menanak nasi, memasak sayur dan juga lauk pauk dengan menggunakan kayu bakar.  Ratusan nasi bungkus dengan menu sederhana ala pedesaan disiapkan untuk dimakan bersama-sama saat istirahat. 

 

Makanan dan minuman menjadi bagian yang harus disiapkan sebagai penghilang rasa haus dan lapar serta pengganti tenaga yang terkuras setelah bekerja keras mengerjakan rabat beton dan sasaran fisik TMMD lainnya. 

Hampir satu bulan, dengan penuh rasa keikhlasan ibu-ibu warga Ngargosari menyiapkan makanan dan minuman, meski tidak terjun langsung dalam pengerjaan sasaran fisik TMMD, peran ibu-ibu ini sangatlah penting dalam pelaksanaan TMMD Reguler di wilayahnya.  (Pendim0731).   



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar