Selasa, 18 Desember 2018

Dandim Kulon Progo Hadiri Pembukaan Lomba Dayung Danlanal Yogyakarta



Kulon Progo, Minggu pagi, 16 Desember 2018, di Dermaga Waduk Sermo, Hargowilis, Kokap, Kulon Progo, Letkol Inf Dodit Susanto, A.Md., Dandim 0731/Kulon Progo, menghadiri acara Pembukaan Lomba Dayung Danlanal Yogyakarta Cup 2018 dalam rangka memperingati Hari Armada.

Acara pembukaan dihadiri oleh Kapolda DIY (Brigjen Pol. Drs. Ahmad Dofiri, M.Si.), Danlanal Yogyakarta (Kolonel Laut (P) Arya Delano, S.E., M.Pd.), Kasrem 072/PMK     (Kolonel Kav Puji Setyono), Gubernur AAU diwakili Kolonel Dadang, Kasatpol PP DIY (Novia Rahmad), Ketua Podsi DIY (Sumantoyo) beserta Pengurus, Kapolresta Yogyakarta (Kombes Pol Armaini, SIK.), Dandim 0731/KP, Letkol Inf Dodit Susanto, A. Md.), Wakapolres Kulon Progo (Kompol Dedy Suryadharma) dan Direktur AMY (Ir.  Wegig Pratama).


Rangkaian acara diawali dengan laporan pelaksanaan dari Ketua Panitia (Letkol Laut (P) R. Haryo Wiji Pratomo, SH. M.Mar Stud. (Palaksa Lanal Yogyakarta), dilanjutkan sambutan Danlanal Yogyakarta (Kolonel Laut (P) Arya Delano, S.E., M.Pd.). Usai sambutan acara berikutnya penyerahan dayung secara simbolis oleh Danlanal Yogyakarta dilanjutkan pesta kembang api dan start race pertama lomba dayung Perahu Naga, penaburan bibit ikan di Waduk Sermo serta Hiburan dan Kesenian Tradisional.


Lomba yang dilaksanakan dalam satu hari ini memperlombakan perlombaan dengan kategori sebagai berikut : Lomba Dayung Perahu Naga diikuti 16 team, Lomba Dayung Kayak diikuti 24 peserta (putra 12, putri 12) dan Lomba Dayung Perahu Karet diikuti 7 team.  

Pengamanan lomba dari Anggota Koramil 03/Kokap, Kodim 0731/Kulon Progo dengan Koordinator Pengamanan Kapten Czi Sugiarta (Danramil 03/Kokap).   Rangkaian acara Lomba Dayung Danlanal Yogyakarta Cup 2018, di Waduk Sermo berlangsung dengan tertib aman dan lancar. (Pendim 0731/KP).








Tidak ada komentar:

Posting Komentar